Senin, 16 September 2013

Tugas Perancangan Sistem Informasi Part 1


Output secara definisi hasil dari suatu sistem informasi yang bisa di lihat.output bisa berupa hasil di media seperti kertas maupun di media lunak.Output juga bisa berupa Tulisan, suara dan gambar. Output juga berupa informasi yang dikirim kepada para pengguna melalui sistem informasi lewat internet, extranet, atau World Wide Web.Beberapa data memerlukan pemrosesan yang ekstensif sebelum menjadi keluaran yang layak; data lainnya disimpan, dan ketika diperoleh, dianggap sebagai output dengan sedikit atau tanpa pemrosesan sama sekali. Biasanya orang-orang menggunakan output untuk menyelesaikan tugas-tugas dan mereka seringnya menilai kelebihan sistem secara teripisah melalui outputnya.Untuk mendapatkan output yang memuaskan biasanya, penganalisis sistem bekerja sama dengan pengguna selama proses interaksi sampai hasilnya dianggap memuaskan.
Oleh karena output yang bermanfaat sangat penting untuk memastikan penggunaan dan penerimaan sistem saat merancang output.ada enam tujuan output, yaitu:
  1. Merancang output untuk tujuan khusus, Semua output memiliki tujuan. Namun tidak cukup untuk membuat laporan, layar, atau halaman Web yang tersedia untuk para pengguna karena kemungkinan melakukannya secara teknologis.Jika output tidak fungsional, maka tidak bisa dibuat, karena terdapat biaya waktu dan bahan-bahan yang diasosiasikan dengan semua output dari sistem tersebut.
  2. Merancang output untuk disesuaikan dengan pengguna, Dengan suatu sistem informasi besar yang melayani sejumlah pengguna untuk berbagai macam tujuan yang berbeda-beda, biasanya sulit membuat output menurut selera atau ukurann tertentu
  3. Mengirim jumlah output yang tepat, Sebagian tugas-tugas merancang output adalah memutuskan berapa jumlah output yang tepat untuk pengguna.Anda dapat melihat bahwa ini sangat sulit, karena syarat-syarat informasi masih bisa berubah terus-menerus.
  4. Memastikan output dimana dibutuhkan, Output bisa dicetak di atas kertas, ditampilkan pada layar, disalurkan lewat pengeras suara, disediakan di Web dan disimpan di mircofilm.Output seringnya diproduksi pada satu lokasi dan kemudian didistribusikan ke pengguna
  5. Menyediakan output tepat waktu, Tujuan penganalisis sistem untuk output menjadi sulit. tidak hanya menjadi berhati-hati mengenai penerima output, tetapi harus memastikan masalah pengaturan waktu
  6. Memilih metode output yang tepatl, Untuk memilih metode keluaran yang tepat untuk setiap pengguna merupakan tujuan lain dalam merancang output

    Perbandingan antara external output dengan internal output,eksternal output banyak dikenal melalui penggunaan nota tagihan, iklan, pembayaran gaji, laporan tahunan, serta komunikasi-komunikasi lainnya yang dilakukan organisasi dengan pelanggan, vendor, pemasok, industri, dan pesaing mereka. Beberapa di antara output ini, misalnya nota tagihan, dirancang oleh perancangan sistem untuk melayani tagihan yang merupakan dokumen penjelasan perubahan.adalah nota tagihan yang merupakan dokumen penjelasan-perubahan untuk pengolahan data.Dengan kata lain, output untuk satu tahap pemrosesan akan menjadi input bagi pemrosesan berikutnya.Ketika perancang mengembalikan bagian dokumen yang ditandai,discan dan digunakan sebagai masukan komputer
    Output External berbeda dengan output internal tidak hanya dalam hal distribusinya tetapi juga dalam hal desain dan penampilannya. Beberpa dokumen eksternal harus memasukkan instruksi-instruksi bagi penerima jika tidak digunakan dengan benar.Selain itu, beberapa output eksternal ditempatkan pada formulir pracetak atau Web site yang memuat logo perusahaan  dan warna korporat.

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
 
© 2011 www.Brother-Fashion.co.cc | email : fandy_fun93@yahoo.com sms centre : 089693210882 | BB : 282F51C2

Templates by Profile Link Services | website template | article spinner by Blogger Templates